Simple Siana

Melihat kecepatan loading blog/website adalah salah satu hal yang patut anda perhatikan. Mengapa hal ini patut diperhatikan, itu karena loading blog cepat atau lambatnya sangat mempengaruhi perkembangan blog. Google sangat menyukai blog ataupun website yang memiliki kecepatan loading yang cepat, desain simple (sederhana) dan clean (bersih). Dan salah satu yang paling penting yakni kecepatan loading saat mengakses sebuah blog.

Kecepatan sebuah loading situs juga biasanya dipengaruhi oleh jaringan internet yang buruk atau, pada saat itu mungkin juga terjadi sebuah gangguan dan kurangnya sinyal untuk mengakses website tersebut. Selain dipengaruhi oleh jaringan internet, lambatnya kecepata saat mengakses blog karena kita salah memilih template dimana template ini terlalu banyak desain yang barangkali desain ini malah membuat template blog tersebut menjadi berat atau terbebani, saking beratnya sewaktu pengunjung sedang mengunjungi artikel anda pada saat kecepatan loading blog anda menjadi lambat maka pengunjung akan merasa kesal dan alhasil mereka malah meninggalkan blog kita. Maka dari itu jika anda ingin membuat pengunjung merasa senang dan nyaman maka buatlah blog anda menjadi lebih fast loading agar pada saat blog dikunjungi tidak perlu berlama-lama untuk memuat sebuah halaman ataupun laman pada blog.

Pada dasarnya untuk membuat blog anda menjadi lebih cepat saat memuat blog adalah dengan cara mengkompres template sehingga ukuran berat blog dapat menjadi lebih ringan dan mudah untuk diakses. Namun dengan cara mengkompres ini bukan hal yang baik untuk template blog, karena mengkompres blog bisa saja merusak tampilan desain blog anda dan membuat beberapa fitur pada template tidak bisa bekerja dengan baik.

Sebenarnya jika anda ingin mengetahui seberapa cepat loading blog/website adahal yang paling mudah untuk dilakukan, karena di internet banyak sekali situs yang menyediakan tools (alat) untuk mengecek kecepatan loading sebuah website. Berikut ini adalah 3 Cara mengetahui kecepatan loading blog/website.

Mengetahui Kecepatan Blog Melalui Tools GTMETRIX

Menurut pendapat saya, tools Gmatrix adalah salah satu alat yang paling direkomendasikan untuk melihat seberapa cepat loading blog anda karena tools ini cukup akurat dan lengkap didalam mengecek kecepatan loading pada blog. Selain akurat, tools ini juga mudah digunakan dan gratis loh sob. Lalu bagaimana cara mengetahui kecepatan blog melalui tools GTMETRIX? caranya mudah banget sob. Silahkan anda simak di berikut ini.

1. Silahkan anda masuk ke situs tautan ini GTMETRIX.COM .
2. Setelah itu masukan alamat atau url blog/website anda pada kolom yang sudah disediakan.
3. Silahkan anda tunggu sampai selesai, karena saat ini alamat blog anda masih dalam proses mengetahui seberapa cepat blog anda.
4. Jika proses telah selesai, maka anda akan mengetahui seberapa lambat atau cepat loading blog anda saat diakses. Semakin kecil persentase angka kecepatan maka semakin lambat pula blog anda diakses oleh pengunjung.

Mengecek Kecepatan Blog Melalui Tools PageSpeed Insight

Nah tools kedua adalah Pagespeed insight dimana tools ini bisa anda gunakan dengan gratis karena tools ini pada dasarnya adalah milik dari raksasa internet yakni google. Ini bisa anda gunakan jikalau anda memang belum puas dengan hasil cara diatas. Caranya juga sangat gampang banget, hampir sama dengan cara di GTMETRIX. Simak pada berikut ini.

1. Silahkan anda masuk ke situs tautan ini PageSpeed Insight .
2. Masukan ULR halaman utama//homepage blog anda kemudian klik tombol analisis.
3. Tunggu prosesnya beberapa detik saja dan anda akan bisa melihat hasilnya.

Jika anda menggunakan alat pagespeed insght, anda juga bisa melihat loading kecepatan blog saat diakses melalui dekstop ataupun mobile.  Tools ini juga memberikan secara lengkap apa saja yang bisa membuat blog anda menjadi lambat atau cepat.
Mengecek Kecepatan Blog Melalui Tools PageSpeed Insight

Ilustrasi nilai dari pagespeed insight jika kecepatan blog anda memiliki persentase 75/100 maka kecepatan blog anda dikategorikan normal, sedangkan jika kecepatan blog anda memiliki tingkat presentase kurang dari 75/100 maka blog akan dikategorikan lelet atau lambat saat diakses. Begitu juga sebaliknya jika angka presentase melebihi dari 75/100 maka blog anda dikategorikan sangat cepat saat diakses. 

Demikianlah artikel mengenai cara melihat kecepatan loading di blog maupun website. Sebenarnya masih ada banyak sekali tools-tools untuk mengecek kecepatan saat memuat sebuah halaman, namun diatas adalah 2 cara yang mewakili untuk dapat melihat seberapa cepat blog anda diakses oleh pengunjung. Semoga bermanfaat

Related Posts

Simple Siana
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Like the post above? Please subscribe to the latest posts directly via email.